cara mengubah logo Slims 8 akasia

Assalamualaikum Wr wb


A.Pendahuluan

Oke kembali lagi di blog saya , di kesempatan kali ini saya akan sedikit berbagi bagaimana cara mengubah logo default di SLiMS 8 Akasia di linux . oke silahkan saja di coba dan jangan lupa untuk selalu teliti ketika dalam mencobanya
  • Latar Belakang
     Senayan, atau lengkapnya Senayan Library Management System (SLiMS), adalah perangkat lunak sistem manajemen perpustakaan (library management system) sumber terbuka yang dilisensikan di bawah GPL v3. Aplikasi web yang dikembangkan oleh tim dari Pusat Informasi dan Humas Departemen Pendidikan Nasional Republik Indonesia ini dibangun dengan menggunakan PHP, basis data MySQL, dan pengontrol versi Git. Pada tahun 2009, Senayan memenangi INAICTA 2009 untuk kategori open source 
  • Maksud & Tujuan
     Dapat mengubah logo SLiMS 8 Akasia menjadi logo sekolah

B.Alat & Bahan

  - Logo Sekolah
  - Laptop / Server yang terinstall SLiMS ( Tutorial Install disini )
  - Koneksi Internet
  - FileZilla

C.Waktu Pelaksanaan

  10 - 20 menit  

D.Pembahasan

1.Pertama siapkan terlebih dahulu logo sekolahnya untuk ukurannya rubah menjadi 60 x 60


setelah itu ganti nama gambarnya menjadi " logo.png " 


2.Setelah itu kira remote servernya ( jika menginstall di server jika tidak lewatkan saja )


Lalu masuk ke directory /var/www/html/"nama_folder"/template/default/img/ kemudian kita masukkan perintah " ls " maka ada file yang bernama " logo.png "


Ganti nama file tersebut menjadi terserah kalian . disini saya merubah namanya menjadi Logodef.png


3.Jika kalian menginstall slimsnya di server pindahkan file logo sekolahnya ke folder /var/www/html/"nama_folder"/template/default/img/ di server


4.Kemudian kita cek apakah sudah berhasil di transfer apa belum di servernya


5.Jika sudah di pindahkan kita rubah hak akses nya dan hak kepemilikannya menggunakan perintah
  • Hak Akses
chmod 777 "nama_file"
  • Hak Kepemilikan
chown www-data:www-data "nama_file"

6.Kemudian kita cek apakah sudah berhasil terpasang atau belum di slimsnya dengan cara masuk ke browser

Sebelum
Sesudah
E.Masalah

  Masalah : Logo sekolah pertama kali saya cek kebesaran
  Solusi   : Ubah logo sekolah menjadi 60 x 60

F.Kesimpulan

Dengan begini kita dapat mengubah logo slims bawaanya menjadi logo sekolah / lainnya, fungsi dari mengganti logo ini agar menandakan bahwa slims itu milik sekolah tersebut

G.Refrensi

https://id.wikipedia.org/wiki/Senayan_(perangkat_lunak)

Post a Comment

0 Comments